Minggu, 30 Agustus 2009

OBLIGASI

OBLIGASI
Merupakan surat hutang jangka panjang (minimal 3 tahun) yang diterbitkan oleh perusahaan, lembaga, pemerintah dengan kewajiban membeyar bunga tertentu secara periodic serta pelunasan pokok pinjaman (Principal) pada saat jatuh tempo.
Bentuk Obligasi :
1. Obligasi atas tunjuk (Bearer bond)
2. Obligasi atas nama (Registered bond)
Nilai nomilan Obligasi disebut Face value/Face amount (Kopur), pada hakekatnya yang banyak terdapat di Indonesia adalah Obligasi atas tunjuk, untuk mengetahui keaslian atau keabsahan obligasi adalah dengan menanyakan atau menkonfirmasikan kepada emiten atau issuer yang menertibkan obligasi bersangkutan.
Macam-macam Obligasi :
Straight Bond : Obligasi dengan jumlah bunga tetap
Serial Bond : Obligasi yang pelunasannya dilakukan secara bertahap dan dikaitkan dengan nomor seri
Sinking Fund Bond : Obligasi yang diterbitkan emiten, dimana emiten wajiba menyisihkan sebahagian keuntungannya untuk pelunasan obligasi tersebut.
Secured Bond : Obligasi yang dijamin oleh sebahagian kekayaan emiten yang terdiri atas :
- Mortgage Bond : Jaminan berupa tanah, Real Estate dan bangunan lain.
- Collateral Trust Bond : Jaminan berupa surat-surat berharga
Unsecured Bond : Obligasi tanpa jaminan
Convertible Bond (Obligasi konversi) merupakan Obligasi yang dapat ditukar atau dikonversi dengan saham biasa
Collable Bond : Merupakan Obligasi yang dapat dilunasi sebelum jatuh tempo
Obligasi Konversi :
Bukti hutang suatu perusahaan yang mengandung janji pembayaran bunga dan dapat ditukar dengan saham biasa perusahaan dengan harga dan jangka waktu yang ditentukan, dapat diperhitungkan dengan rumus :
Rasio Konversi : Nilai Nominal Obligasi
Harga Konversi
Sistem Pembayaran Bunga Obligasi :
Dengan cara :
Coupon Bond : merupakan Obligasi yang bunganya dibayarkan secara periodic (Triwulan semesteran atau tahunan)
Zero Coupon Bond : Obligasi yang tidak mempunyai Coupon, sehingga investasi tidak akan menerima bunga secara periodic, namun langsung dibayarkan sekaligus pada saat pembelian.
Klasifikasi Jenis Obligasi :
(Menurut Tingkat Bunga)
1. Obligasi dengan bunga tetap (Fixed-rete bond)
2. Obligasi dengan bunga mengambang (Floating create bond), biasanya ditentukan suatu tingkat bunga untuk menjadi patokan besarnya Coupon, misalnya 1% diatas Jibor, 1,5% diatas Sibor.
3. Obligasi dengan bunga campuran (Mixed rate bond) merupakan gabungan dari obligasi bunga tetap dengan obligasi bunga mengambang.
Obligasi dari segi tempat
(Penerbitan dan Perdagangan)
Obligasi Domestik (Domestic Bond)
Obligasi yang diterbitkan oleh perusahaan atau lembaga dalam negeri dan dipasarkan di dalam negeri
Obligasi Asing (Foreign Bond), merupakan obligasi yang diterbitkan oleh perusahaan atau lembaga asing pada suatu negara tertentu dimana obligasi tersebut dipasarkan
Global Bond, merupakan Obligasi yang diterbitkan untuk dapat diperdagangkan dimanapun tanpa adanya keterbatasan tempat penerbitan atau tempat perdagangan tertentu.
Jenis-jenis Obligasi :
Berdasarkan issuer-nya (pemerintah, BUMN, Perusahaan swasta)
Berdasarkan system pembayaran bunga (Coupon Bond, Zone Coupon Bond)
Berdasarkan tingkat bunga (Fixed Rate, Floating Rate, Mixed Rate)
Berdasarkan tempat penerbitan / Tempat perdagangan (Domestic, Foreign Bond dan Global Bond)
Berdasarkan rating (Investment grade, Non-investment grade)
Berdasarkan callable feature (freely callable, non callable, deferned callable)
Berdasarkan sifat Konversi (Convertible, non Convertible)
Pemeringkat Efek :
Di Indonesia ada dua (2) :
PEFINDO
KASNIC yang mempunyai tugas :
memberikan jasa pemeringkatan yang independen (tidak memihak) atas tingkat kemampuan pelunasan pokok pinjaman dan pembayaran bunga suatu hutang yang diterbitkan oleh suatu badan usaha
Memberikan informasi mengenai peringkat surat-surat hutang secara berkala
Memberikan informasi tentang kredibilitas suatu badan usaha atas emisi bagi pihak-pihak yang memerlukan

sumber; http://shallumelow.wordpress.com/2008/04/17/macam-macam-obligasi/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar